Tim Riset Telkom CorpU Jalankan Project Efisiensi Energi 2024
29 February 2024 | 540 views
29 February 2024
540 views

Integrasi Learning, Research, dan Innovation (LIR) memperkuat komitmen Telkom CorpU sebagai solusi yang reliabel bagi kebutuhan bisnis Telkom Group dan juga mendorong karyawan TelkomGroup untuk tumbuh sesuai aspirasi pribadi yang relevan dengan kebutuhan Telkom Group. Wujudkan hal tersebut, Telkom CorpU menjalankan Project Efisience Energi di lingkungan TelkomGroup khususnya di empat aset Telkom yang ditargetkan sebagai objek implementasi efisiensi energi, Kamis (29/2).

Empat aset Telkom yang menjadi objek yaitu Graha Merah Putih (GMP) Jakarta, Witel Tangerang, GMP Bandung, dan Telkom CorpU. Fokus utama dalam Project Efisiensi Energi ini merupakan amanah Dewan Komisaris Telkom kepada Telkom CorpU yang harus dituntaskan di tahun 2024. Adapun SGM Telkom CorpU, M. Subhan Iswahyudi mendukung penuh dan mengarahkan bahwa efisiensi energi di semua aset Telkom harus bisa terlaksana demi kebaikan bersama.

Tim riset Telkom CorpU menandai berjalannya project ini dengan menggelar Kick Off Meeting di setiap aset objeknya, mulai dari GMP Jakarta pada 27 Februari 2024, Witel Tangerang 28 Februari, GMP Bandung (tba), dan Telkom CorpU (tba).

Project harapannya dapat mengoptimalkan penggunaan energi sehingga dapat mengurangi pemborosan dan meningkatkan kinerja energi dalam berbagai aktivitas dan proses bisnis di perusahaan. (Riri/red01)