Top 10 Innovations Hack Idea #9 Ikuti On Boarding di Kampus Telkom CorpU-ITDRI
31 May 2023 | 722 views
31 May 2023
722 views

Learning, Research, and Innovation merupakan tiga pilar Telkom CorpU-ITDRI yang menjadi fondasi untuk menghadapi berbagai tantangan di depan. Saat ini, tidak ada satupun negara atau sektor industri yang tidak terdistrup oleh teknologi digital, atau lebih dikenal dengan industri revolution 4.0 atau digital revolution. Dengan begitu, Telkom menjadikan inovasi menjadi sebuah culture dan bukan hanya menjadi sebuah prosedur atau kebijakan. Menyambut hal tersebut, Telkom CorpU-ITDRI menumbuhkan budaya inovasi di lingkungan insan Telkom salah satunya melalui program Hack Idea. Saat ini, Hack Idea (HI) digelar untuk Batch #9 dan menjadi wadah untuk mengembangkan suatu produk ataupun solusi digital yang berfokus pada transformasi TelkomGroup melalui 5 Bold Moves. Pada tahap On Boarding, peserta berkumpul di Kampus Telkom CorpU-ITDRI untuk melakukan Pre Define dan Design agar dapat mengetahui cara memvalidasi, membuat proposal inkubasi, serta terkait Hipster, Hacker, dan Hustler selama tiga hari mulai 24 - 26 Mei 2023.

Jemy V Confido selaku SGM Telkom CorpU - Chairman of ITDRI memberikan pesan saat penutupan kegiatan menghimbau peserta untuk selalu belajar dari use cases yang bisa didapat selama berinovasi dan gunakan kesempatan tersebut untuk terus belajar dan berkembang.

“Teman-teman, di Hack Idea ini temukanlah use case, jadilah inovator yang lebih siap, jadilah inovator yang lebih wise, lebih matang untuk menghadapi berbagai kemungkinan permasalahan yang akan terjadi baik dalam proses inovasi ini atau inovasi yang lain maupun pada penugasan yang lain,” papar Jemy.

Kegiatan juga memberikan begitu banyak insight, baik dari pengetahuan hingga pengalaman untuk para peserta yang hadir.

drg. Lia Handayani seorang dokter di Yakes Telkom yang memiliki inovasi Tebu Manis mengatakan bahwa program ini sangat berkesan karena dibimbing oleh Mentor-Mentor muda dengan pengalaman yang mumpuni.

“Saya sangat-sangat berterima kasih untuk para mentor dan panitia khususnya kepada Telkom CorpU-ITDRI yang sudah memfasilitasi kami untuk di training dengan baik, kemudian mentor-mentor nya menurut saya smart walaupun masih muda dan saya sangat terbantu sekali karena momen-momen yang mereka berikan ke saya dan tim itu akan berguna pada saat kami akan melaksanakan inovasi ini,” ujar drg. Lia.

Pentingnya melakukan upskilling dan reskilling untuk mendukung keberhasilan transformasi TelkomGroup, membuat Telkom CorpU-ITDRI melalui Hack Idea #9 memberikan kesempatan untuk para peserta agar dapat berkontribusi nyata dari inovasinya, tentunya yang selaras dengan kebutuhan perusahaan. Seluruh peserta akan mengikuti tahapan First Monev (persiapan validasi proposal inovasi dan menetapkan OKR), Validasi Phase Define (validasi kepada user terhadap problem yang sudah dihipotesiskan), Monev (mengumpulkan laporan hasil Validasi Phade Define, evaluasi, dan monitoring pencapaian).