Telkom CorpU melalui ITDRI Lakukan Kolaborasi Riset dengan Universitas Trunojoyo
4 November 2021 | 553 views
4 November 2021
553 views

Terus berupaya dalam pengembangan digital talent, Telkom CorpU melakukan Joint Learning, Research, and Innovation bersama Universitas Trunojoyo Madura (UTM). Beberapa rangkaian kegiatan dilakukan oleh Telkom CorpU bersama UTM diantaranya memberikan insight terkait Growth Haking untuk mahasiswa Teknik Informatika dan Sistem Informasi, serta melakukan riset indeks desa digital yang turut melibatkan Telkom Tribe Smart Village Nusantara. 

Dengan melakukan riset bersama tersebut, tujuannya adalah untuk merumuskan konsep awal Indeks Desa Digital (IDD) melalui penyusunan kuisioner, survei ke beberapa desa, pengujian kuisioner, observasi, in depth interview terkait desa, serta workshop untuk pemerintahan desa dan warga. Desa yang menjadi lokasi piloting diantaranya Krandegan, Purworejo; Sambirejo, Sleman; Kemuning, Karanganyar; Palasari, Subang; serta Ranupane, Lumajang. Tidak hanya dari pihak Telkom saja yang melakukan rangkaian kegiatan tersebut, melainkan mahasiswa dan dosen dari UTM juga terlibat. Riset ini didanai oleh Telkom dan Dikti melalui program Kedaireka.

Telkom CorpU dan UTM juga sudah menyusun tulisan bersama yang telah di publish di salah satu publisher. Harapannya, dengan adanya kolaborasi ini dapat memberikan kontribusi berupa instrumen pengukuran digitalisasi desa agar desa-desa di Indonesia terus berkembang.

(Riri)

Indeks: Partners