Saat ini, seluruh Insan Telkom menjalani transformasi TelkomGroup melalui 5 langkah besarnya atau 5 Bold Moves. Telkom-ITDRI berupaya untuk mendukung transformasi tersebut melalui pengembangan insan Telkom. Program Agile for Regional Account Management Team (AfRAM) digelar untuk menyiapkan para talenta dari Telkom Regional agar siap menjalankan bisnis B2B TelkomGroup. Setelah mengarungi learning journeynya di sana, peserta AfRAM mendapatkan award dan apresiasi dari success story-nya, Senin (10/4).
Award dan apresiasi diberikan kepada peserta secara individu dan kelompok. Apresiasi individu diadakan agar dapat menularkan dan menginspirasi peserta lain dari success storynya.
Coordinator GoLIR ITDRI, M. Subhan Iswahyudi menyampaikan bahwa success story dari salah satu peserta bernama Luqman asal Cirebon yaitu ia berhasil dealing contract dan meyakinkan para Senior Leaders serta Direktur supaya programnya bisa dilanjutkan. Hal ini memicu semangat peserta lainnya untuk bisa berkembang terus dan mencapai tujuannya. Sedangkan apresiasi untuk kelompok diberikan berdasarkan pencapaian/achievementnya selama ini.
Setiap kelompok diberikan target 400 deal contract. Seluruh kelompok mendapatkan apresiasi sesuai dengan kapasitasnya masing-masing, namun tetap berdasarkan data pencapaian. Award dan apresiasi kelompok akan diberikan di akhir program AfRAM.
Adanya award dan apresiasi dalam program AfRAM, diharapkan seluruh peserta menjadi semakin semangat dalam menuntaskan learning journenya. Lebih dari itu, mereka juga semakin siap dalam menjalani bisnis B2B TelkomGroup ke depan.