ITDRI Kembangkan Skill Digital Insan Diskominfo SP Banten
30 June 2022 | 365 views
30 June 2022
365 views

Setelah mempercayakan layanan Telkom Indonesia dimanfaatkan di dalam internalnya, saat ini melalui ITDRI, Dinas Komunikasi Informatika Statistik & Persandian (Diskominfo SP) Provinsi banten ingin menggali masukan terkait teknologi informasi dan komunikasi. Melalui kunjungan dan pembelajaran, Insan Diskominfo SP Banten mengarungi journeynya selama dua hari di ITDRI untuk meningkatkan kemampuan digital, Kamis (30/6).

Learning yang dihadirkan oleh ITDRI bertujuan untuk mengembangkan pembelajaran dan berbagi kemanfaatan kapabilitas digital kepada seluruh talenta yang dibina di sana. Selain itu, ITDRI juga mengasah cara pikir dan keterampilan digital setiap talentanya. Sebelum melangkah menuju pembuatan inovasi, para talent yang dibina akan diberikan arahan untuk melakukan riset mendalam agar inovasinya bisa bermanfaat bagi khalayak. Dengan begitu, inovasi yang dihasilkan dapat menginspirasi, bermanfaat, dan membantu meningkatkan index inovasi Indonesia dan bisa bersaing secara global.

Pada kegiatan kali ini, Insan Diskominfo SP Banten akan diberikan paparan terkait Pengelolaan Bandwith, Data Center & Big Data, serta Call Center. Adapun pembicara yang mengisi yaitu para Ahli dari TelkomGroup meliputi Syamsul Hidayat, Gempar T. Asmara, Yadi Nurcahyadi, dan Suwono. Ke depannya, ITDRI akan terus berupaya mencetak dan mengembangkan digital talent dari organisasi lainnya di Indonesia demi mengakselerasi transformasi digital Indonesia. (Riri/red01))